Memilih Seragam Kantor dengan konsep yang modern dan kekinian

Seragam Kantor
Seragam kantor

Tidak diragukan lagi bahwa seragam kantor menjadi sebuah atribut yang sangat penting, hal ini dikarena keberadaan seragam yang memiliki fungsi penting untuk memberikan identitas yang jelas terhadap suatu pekerjaan yang lakukan. selain itu seragam kantor juga dapat menambah rasa percaya diri bagi setiap karyawan yang menggunakannya, terlebih jika seragam tersebut berasal dari sebuah lembaga atau instansi yang populer dikalangan masyarakat.

Terlepas dari peran seragam kantor yang sangat beragam tersebut, ketelitian dalam memilih seragam juga penting adanya, meskipun perusahaan tersebut tidak terkenal namun jika seragam yang digunakan menarik dan unik tentu akan menjadi sebuah perhatiaan tersendiri bagi masyarakat dan juga bisa menaikan nama perusahaan itu sendiri.

Baca juga : 5 Rekomendasi Bahan Seragam Kantor yang Tidak Mudah Kusut

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam memilih seragam kantor

Berbicara tentang memilih seragam kantor ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, semua itu bertujuan agar saat memilih seragam anda tidak mengalami kerugian dalam bentuk material ataupun rugi dalam aspek interest di kalangan masyarakat, beberapa diantara sebagai berikut:

  1. Pemilihan bahan

Pemilihan bahan merupakan salah satu yang terpenting dalam memilih seragam kantor, ini akan berpengaruh terhadap kenyamanan saat digunakan seperti bahan yang hangat ataupun dingin, maka itu perlu disesuaikan berdasarkan tempat kerjanya. Selain itu pemilihan bahan juga akan berpengaruh terhadap ketahanan seragam kantor tersebut, seperti halnya jika bahan yang lunak tentu tidak cocok digunakan untuk pekerja berat atau pekerja lapangan dan berbagai contoh terkait lainnya.

  • Konsep desain

Desain haruslah disesuaikan dengan perusahaan atau lembaga yang difokuskan, seperti keselarasan warna logo dengan warna seragam itu sendiri, perpaduan ornamen desain juga penting untuk diperhatikan agar konsep seragam lebih menarik. Jika memilih seragam polos maka tambahkan beberapa atribut seperti dasi untuk membuatnya menjadi lebih menarik. Pentingnya konsep desain dalam sebuah seragam kantor ini akan berpengaruh terhadap perhatian publik, jika konsepnya menarik dan selaras maka nama perusahaan juga bisa lebih dikenal.

  • Pemilihan ukuran
    Saat memesan sebuah seragam, hal yang paling mendasar ditanyakan adalah ukuran. Tentunya kesesuaian ukuran dengan penggunanya adalah hal yang peling penting karena akan terlihat tidak bagus apabila menggunakan seragam yang terlalu kecil ataupun terlalu besar. Jika melakukan pemesanan dalam jumlah yang banyak maka sebaiknya tanyakan ukuran dengan jelas seperti lebar bahu ataupun panjangnya, karena para produsen memiliki patokan sendiri terhadap produk atau seragam yang mereka pasarkan.
  • Harga pasaran

Jika ingin memesan sebuah seragam maka sebaiknya mempertimbangkan harga pasaran, ini juga penting karena bisa saja harga yang lebih mahal anda dapatkan meskipun produknya sama dari segi bahan serta kualitas cetakan. Sebaiknya melakukan pemesanan dalam jumlah yang banyak sehingga harga bisa lebih murah dan juga menghemat budget perusahaan ataupun perseorangan.

  • Fungsional

Hal penting lainnya adalah kebutuhan, mengacu kepada minat dan kesepakatan dalam sebuah perusahaan, bedakan seragam kantor untuk karyawan yang bertugas dilapangan dengan di dalam ruangan, karena ini memiliki karakteristik yang berbeda dari segi desain, warna serta bahan. Fungsional juga bisa mengacu kepada desain formal atau non formal.

Setelah mengetahui hal hal penting yang perlu diperhatikan dalam memilih seragam maka selanjutnya mari pahami model desain yang cocok digunakan, hal ini mengacu kepada desain yang mengikuti zaman serta penggunaannya pada anak muda, seperti apa modelnya mari pahami lebih mendalam.

Konsep modern seragam kantor

Dalam upaya sebuah perusahaan meningkatkan kinerja para karyawannya maka perlu memperhatikan seragam kantor yang dipilih sebagai atribut saat bekerja, mengingat pertumbuhan kreativitas dan inovasi saat sekarang ini, tentunya banyak model seragam kantor yang bisa menjadi pilihan perusahaan, berikut beberapa rekomendasi model seragam kantor kekinian yang bisa dijadikan referensi untuk memilih.

Seragam kantor
  • Model Blazer

Seperti yang kita ketahui, blazer merupakan luaran dari pakaian yang mirip seperti jas, namun bahanny cenderung lebih ringan dan lebih variatif. Selain itu model ini bisa digunakan oleh perempuan ataupun laki-laki tentunya dengan gaya yang tetap formal dan profesional. Variasi desainnya yang bagus dipadukan dengan dalaman seperti kaos ataupun kemeja membuat model Blazer ini banyak diminati oleh pekerja kantoran untuk memberikan penampilan yang lebih elegan.

  • Desain Monocromatic

Monokrome dapat diartikan sebagai satu warna, namun dalam pelaksanaannya monocrome cenderung lebih mengacu kepada dua warna yang selaras dan umumnya menggunakan warna hitam dan putih. Untuk seragam kantor tentunya warna ini umum digunakan terutama bagi mereka yang bekerja pada sebuah lembaga formal, namun desain seperti ini juga bisa digunakan dalam seragam kantor non formal, karena kombinasi dua warna ini terbukti memberikan visual yang lebih elegan dan lebih komplek.

  • Model kemeja casual

Sedikit berbeda dari kemeja pada umumnya, jenis casual cenderung lebih santai namun tetap professional secara tampilan, bahan yang digunakan dalam pembuatan kemeja jenis ini adalah linen, rayon ataupun katun yang lebih ringan sehingga nyaman dipakai bahkan dalam aktivitas seharian pun. Selain itu desain kemeja ini juga lebih beragam dari segi warna, motif serta desainnya, pengguna bisa lebih bebas dalam memilih model sesuai dengan keinginan. Memilih kemeja casual sebagai seragam kantor tentunya lebih disukai oleh anak muda zaman sekarang.

Tiga model seragam kantor kekinian tersebut adalah pilihan yang paling banyak dan paling banyak diterapkan, terutama diperusahaan modern. Mereka memberikan kesempatan bagi anak muda yang bekerja untuk berkreasi sesuai keinginan namun tetap dalam tampilan yang professional.

Jika saat ini anda sedang mencari model seragam kantor dengan model yang trendy maka anda bisa menghubungi pusatseragam.id, sebagai sebuah industri konveksi terpercaya yang siap melayani kebutuhan seragam kantor dengan desain yang anda inginkan, tersedia juga katalog yang bisa anda unduh secara gratis melalui laman resmi pusatseragam.id, untuk memberikan gambaran kepada anda, silahkan kunjungi akun Instagram pusatseragam.id ataupun Tiktok pusatseragam.id yang menyediakan berbagai model sebagai acuan anda saat memilih model seragam kantor, detail informasi bisa anda dapatkan dengan menghubungi tim marketing yang siap memberikan pelayan terbaiknya.